News

    Informasi berita dan tips seputar traveling


Home > News

Tips Liburan Murah ke Maldives

Jum'at 11 January 2019 | 08:00 WIB

Maldives atau Maladewa merupakan salah satu destinasi liburan yang menjadi impian banyak orang. Pantai berpasir putih yang halus, pemandangan laut yang jernih, serta resor-resor mewah yang mengapung di atas laut adalah sederet daya tarik yang ditawarkan negara kepulauan ini.

Dengan segala pesonanya, tak salah memang jika Maldives mendapat gelar sebagai destinasi wisata pantai terbaik di dunia. Sayangnya, hal pertama yang terlintas saat mendengar Maldives adalah biaya liburan yang mahal. Mengingat fasilitas wisatanya yang terkesan mewah dan eksklusif, banyak yang beranggapan bahwa pulau ini hanya bisa dijangkau oleh kalangan menengah ke atas.

Padahal, kenyataannya liburan ke Maldives tidak semahal yang Anda pikirkan. Apabila mengetahui triknya, maka Anda bisa menikmati liburan ke Maldives tanpa khawatir soal bujet. Penasaran? Simak tips-tipsnya berikut ini

Ambil Rute Penerbangan dari Negara Tetangga


telegraph.co.uk

 

Harga tiket pesawat dari Indonesia ke Maldives terbilang cukup mahal. Untuk mengatasinya, Anda bisa mempertimbangkan perjalanan melalui negara tetangga seperti Singapura. Apalagi, sejumlah maskapai tanah air sering menawarkan tiket promo Indonesia – Singapura dengan harga yang murah. Dari situ, selanjutnya Anda bisa melanjutkan penerbangan Singapura – Maldives.

Bagi Anda yang tinggal di Batam, Anda juga bisa menggunakan kapal feri Batam – Singapura untuk menghemat biaya. Meski cukup memakan waktu, tetapi dengan trik ini dijamin biaya Anda untuk transportasi akan lebih rasional dan sesuai dengan bujet.

Cari Penginapan di Pulau Lokal


telegraph.co.uk

 

Liburan ke Maldives terkesan mahal karena dulunya Anda hanya bisa liburan apabila telah memesan resor tertentu dengan tarif mulai dari Rp20 sampai Rp50 juta. Namun, sejak tahun 2009, pemerintah Maldives telah membuat regulasi baru untuk pariwisata di sana.

Jika awalnya hanya pulau-pulau dengan resor mewah saja yang bisa dikunjungi, kini pulau-pulau lokal juga dibuka untuk para wisatawan. Bahkan, di sana Anda juga bisa menemukan banyak hotel dan guest house dengan tarif menginap yang cukup terjangkau.

Tak perlu khawatir, di pulau lokal Anda juga bisa menikmati pantai berpasir putih yang indah dan suguhan wisata lainnya. Namun apabila Anda menginginkan liburan ala resor mewah dengan bujet yang tidak terlalu besar, Anda bisa mengambil one day tour dengan biaya mulai dari Rp1,3 juta sampai Rp3,5 juta.

Jangan Pergi Saat High Season


fourseasons.com

 

Tips berikutnya agar Anda bisa menikmati liburan murah ke Maldives adalah menghindari pergi saat high season. High season di Maldives berlangsung mulai bulan November hingga Maret. Pada bulan-bulan ini, cuaca di Maldives sedang cerah-cerahnya dan air lautnya sangat jernih.

Bagi Anda yang ingin menghindari high season, April bisa menjadi waktu yang pas untuk berkunjung ke Maldives. Meski tidak sebagus bulan November sampai Maret, pada bulan ini cuaca di Maldives masih cukup cerah dan panas, cocok untuk aktivitas snorkeling dan diving.

Hindari Menukar Mata Uang Maldives Terlalu Banyak


capellahotels.com

 

Ketika berlibur ke Maldives, Anda sebaiknya tidak menukar mata uang Maldives terlalu banyak. Pasalnya, jenis mata uang negara ini susah ditukarkan kembali selain di Maldives. Anda lebih baik membawa dolar dari Indonesia baru kemudian menukarkannya dengan rufiyaa Maldives ketika sudah sampai di Male, ibukota Maldives.

Gunakan Kapal Feri Lokal sebagai Alat Transportasi


booking.com

 

Karena merupakan negara kepulauan, kapal feri menjadi moda transportasi utama dari pulau satu ke pulau lainnya. Namun, ada dua jenis kapal feri yang ada di Maldives, yaitu kapal feri lokal dan kapal feri swasta. Kapal feri lokal tarifnya cukup murah, berkisar mulai dari Rp3.000 sampai Rp20.000, tergantung tujuan. Sedangkan kapal feri swasta lebih mahal. Apabila ingin menghemat bujet, sebaiknya gunakan kapal feri lokal sebagai alat transportasi.

Jadi, itulah beberapa tips yang perlu Anda perhatikan jika ingin menikmati liburan murah ke Maldives. Agar perjalanan liburan Anda semakin menyenangkan, pastikan Anda telah memiliki asuransi perjalanan New Travel safe dari ACA. Semoga bermanfaat dan selamat merencanakan liburan!

 

(rha)

Tag :